suarahebat.com, Pekanbaru – Ikatan Keluarga Tionghua Selatpanjang dan Sekitarnya (IKTS) Pekanbaru kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan menyalurkan sebanyak 138 paket sembako dalam rangka menyambut Hari Raya Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Kegiatan bakti sosial tersebut digelar di Sekretariat IKTS Pekanbaru, Jalan Tanjung Datuk, Kelurahan Tanjung Rhu, Kecamatan Limapuluh, Kota Pekanbaru, pada Minggu (21/12/2025).
Bakti sosial ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum IKTS Pekanbaru Tohan, SE, MM, Ketua Harian Nata Hedy Nyo, SE, MH, serta Sekretaris Umum Hendri Tan. Turut hadir jajaran Peranan Wanita IKTS Pekanbaru, anggota bidang sosial IKTS, muda mudi IKTS, Lurah Tanjung Rhu Suwarto, Ketua RW 01 dan RW 05, tokoh masyarakat, serta perwakilan RT setempat.
Ketua umum IKTS Pekanbaru, Tohan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan agenda rutin tahunan organisasi sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap masyarakat sekitar, khususnya warga prasejahtera di lingkungan sekitar sekretariat IKTS Pekanbaru.
“Semoga bantuan paket sembako ini dapat meringankan beban dan membantu masyarakat dalam merayakan Natal pada 25 Desember serta menyambut Tahun Baru 2026,” ujar Tohan.
Ia menambahkan, IKTS Pekanbaru tidak hanya menggelar bakti sosial saat Natal, tetapi juga secara konsisten melaksanakannya setiap tahun pada momen hari besar keagamaan lainnya, seperti Tahun Baru Imlek dan Hari Raya Idul Fitri.
“Penyerahan paket hari raya ini adalah program rutin IKTS sebagai wujud nyata kepedulian dan kebersamaan lintas budaya dan agama,” jelasnya.
Sementara itu, Lurah Tanjung Rhu Suwarto mengapresiasi langkah IKTS Pekanbaru yang terus hadir dan peduli terhadap masyarakat di wilayahnya. Ia berharap kegiatan tersebut dapat mempererat hubungan silaturahmi dan persaudaraan antara organisasi kemasyarakatan dan warga.
“Atas nama Pemerintah Kelurahan Tanjung Rhu, kami mengucapkan terima kasih kepada IKTS Pekanbaru. Semoga IKTS semakin maju dan semakin banyak masyarakat yang terbantu,” ungkap Suwarto.
Penyerahan bantuan berbagi kasih paket sembako Natal dan Tahun Baru 2026 ini menjadi bukti komitmen IKTS Pekanbaru dalam menebarkan nilai kebersamaan, toleransi, dan kepedulian sosial, khususnya dalam menyambut perayaan akhir tahun. (Ferry Anthony)
Wilmar Buka Suara Usai Kejagung Sita Rp 11,8 T di Kasus Minyak Goreng
Ribuan Warga Australia Menanti Dievakuasi dari Iran-Israel
Ribuan Massa AMMP Kepung Kantor Gubernur Riau, Tolak Relokasi Kawasan TNTN
Truk ODOL Bandel Masih Berkeliaran di Pekanbaru, Dishub dan Polda Riau Beri Peringatan
Ketua Umum FPKB Sindir Keras Demo Sepi Pendukung: “Lebih Baik Bikin Kegiatan Bermanfaat dari pada Hanya cari sensasi
Ida Yulita Diduga Rugikan Negara Rp704,9 Juta, GEMMPAR Siap Gelar Aksi di Depan Kajari
Persiapan Pelantikan DPD SP Perisai Pancasila Kota Pekanbaru Telah Selesai Dilaksanakan
UMKM FPKB adakan lomba kuliner khas Melayu dengan hadiah puluhan juta
Menkeu: Selaraskan Tiga Mesin Pertumbuhan untuk Ekonomi Berkelanjutan
Pansel Buka Pendaftaran Calon Anggota KPI 2026-2029, Peminat Bisa Mendaftar Secara Daring
Kapolres OKU Timur Pimpin Pengecekan Lokasi Luapan Air Sungai Muara Balak di Desa Nusa Jaya
Realisasi Sementara APBN 2025, Menkeu Purbaya: APBN Tunjukkan Kinerja yang Solid
.jpg)
.jpg)